Cara Jualan Online di Shopee Agar Orderan Laris

Bagaimana cara jualan online di Shopee? Apa yang dibutuhkan?

Berjualan secara online saat ini memang menjadi metode baru dalam memasarkan dan menjual produk dengan jangkauan pasar yang lebih luas.

Tidak perlu repot-repot mengeluarkan uang serta tenaga  untuk membuat website bisnis. Ada cara lain yang dapat digunakan untuk berjualan online.

Banyak sekali marketplace yang bisa kamu gunakan untuk memasarkan produk mu, salah satu marketplace yang bisa kamu gunakan adalah shopee.

Shopee memang terbilang marketplace baru dalam dunia bisnis online, namun dengan tingkat pengunjung yang mencapai 90 juta orang per bulan, banyak sekali orang yang berbondong-bondong berjualan di shopee.

Mungkin kamu menjadi salah satu dari banyaknya mereka yang ingin jualan di shopee ? Jika iya, tidak usah lama – lama. Simak cara berjualan di shopee pada artikel dibawah ini agar produk laris manis.

Cara Jualan Online Di Shopee

Berikut ini adalah cara berjualan di Shopee

1. Membuat Akun Shopee

Langkah pertama yang harus kamu lakukan adalah membuat akun shopee terlebih dahu. Kamu bisa mengunduh aplikasinya dan langsung menginstalnya.

  • Buka situs web shopee atau download aplikasinya melalui Play Store atau App Store.
  • Setelah berhasil diinstal, tekan tombol Daftar pada bagian kanan atas.
  • Pada halaman daftar kamu akan diminta untuk mengisi kolom nomor telepon dan alamat email untuk melakukan verifikasi.
  • Setelah akun mu terverifikasi, tandanya kamu sudah bisa menggunakan marketplace shopee tersebut.

2. Melengkapi Profil

Selanjutnya setelah kamu berhasil memiliki akun shopee masih ada beberapa hal yang harus kamu lakukan untuk memberikan informasi pada akun dengan melengkapi profil akun mu.

Untuk melengkapi profil tersebut dapat kamu lakukan dengan dua cara, yaitu via aplikasi dan call centre.

Via Aplikasi

  • Buka aplikasi shopee mu.
  • Selanjutnya tekan tombol Saya atau Ikon user, pada bagian bawah.
  • Pilih menu Asisten Penjual.
  • Klik Profil Toko.
  • Selanjutnya kamu diminta melengkapi nama toko kamu dan lengkapilah nama tokomu.
  • Pada halaman profil toko, setelah kamu melengkapi nama toko, hal yang harus kamu lakukan adalah memasukkan gambar yang akan dipajang pada halaman profil toko, dan berilah deskripsi tentang gambar tersebut.
  • Selanjutnya klik Ikon Centang pada bagian kanan atas.

Via Call Centre

  • Klik menu Call Centre.
  • Pilih menu Profil Toko.
  • Lengkapi Nama Profil Toko.
  • Memasukkan gambar pada kolom gambar, gambar tersebut akan terpajang pada halaman profil toko mu.
  • Berilah deskripsi gambar tersebut.
  • Selanjutnya buatlah deskripsi toko mu pada kolom Deskripsi Toko.

3. Memilih Jasa Pengiriman

Shopee memiliki kerjasama dengan jasa pengiriman yang didukung penuh oleh shopee, yaitu JNE, J&T, Pos Indonesia, Go Send, dan Grab.

Kamu bisa menggunakannya sebagai jasa pengiriman barang yang kamu inginkan atau memberikan pilihan jasa pengiriman kepada konsumen.

Untuk mengatur pemilihan jasa kirim, terdapat dua cara yang dapat kamu lakukan yaitu melalui aplikas dan call centre.

Melalui Aplikasi:

  • Klik menu Saya atau Ikon User pada bagian bawah.
  • Selanjutnya pilih menu Toko Saya.
  • Klik menu Jasa Kirim Saya.
  • Selanjutnya pilih jasa kirim yang akan kamu gunakan, dan centang pada kotak yang ada disamping jasa kirim tersebut.
  • Jika sudah, jangan lupa untuk klik Simpan.

Melalui Call Centre:

  • Klik menu Call Centre.
  • Pilih menu Jasa Kirim Saya.
  • Centang kotak di samping jasa pengiriman yang kamu pilih.
  • Setelah selesai memilih jasa pengiriman yang kamu inginkan, jangan lupa klik Simpan.

4. Upload Produk

Setelah tokomu selesai kamu atur profil, informasi dan lainya kini saatnya kamu mengunggah produk yang akan kamu jual.

Pada tahap ini kamu juga bisa melakukanya dengan dua cara, yaitu upload melalui aplikasi dan call centre.

Via Aplikasi:

  • Masuk ke menu Saya atau klik Ikon User pada bagian bawah.
  • Klik menu Jual.
  • Klik tombol Tambahkan Produk Baru.
  • Selanjutnya upload gambar produk yang akan kamu jual serta deskripsi produk tersebut. Dan jangan lupa untuk menentukan jasa pengiriman di opsi pengiriman.
  • Jika kamu sudah selesai menuliskan deskripsi produk tersebut, klik Ikon Centang, pada bagian kanan atas.
  • Selamat, produk pertamamu sudah berhasil diunggah dan live.

Via Seller Centre:

  • Masuk ke alamat https://seller.shopee.co.id/ 
  • Pilih menu Produk Saya.
  • Klik Tambahkan Produk Baru.
  • Selanjutnya upload foto produk dan jangan lupa memberikan deskripsi produk tersebut dan tentukan jasa pengiriman.
  • Jika dirasa sudah selesai klik Simpan.

5. Proses Pengiriman Orderan

Dalam proses pengiriman orderan, shopee juga memberikan kemudahan kepada setiap pedagang dengan dua cara, yaitu proses pengiriman orderan via aplikasi dan via seller centre.

Via Aplikasi:

  • Cek orderan masuk pada menu Penjualan Saya.
  • Selanjutnya klik Tombol Atur pengiriman, dan dapatkan kode rincian Antar ke Counter.
  • Perlu kamu ingat, jika melakukan proses order melalui aplikasi, kamu tidak bisa mencetak label ode secara langsung, namun kamu harus mencatat kode tersebut.

Via Seller Centre:

  • Melalui seller centre kamu harus masuk dulu ke web shopee dengan PC.
  • Selanjutnya masuk ke menu Pesanan Saya.
  • Klik Atur Pengiriman.
  • Klik menu Pengiriman Masal.
  • Berbeda dengan menggunakan aplikasi, dengan seller centre kamu dapat memasukkan kode resi pengiriman dan mencetak resi pengiriman secara masal.
  • Cek dan cetak resi pengiriman.

6. Cara Mengecek Performa Toko

Jika kami ingin mengetahui performa toko, caranya juga mudah dan dapat kamu lakukan dengan dua cara.

Yaitu via aplikasi dan via Seller Centre. Cara mengecek performa toko via aplikasi.

  • Klik menu Saya, atau tekan tombol Ikon user.
  • Selanjutnya cari menu Performa Toko dan klik.
  • Cara mengecek performa toko via Seller Centre aplikasi
  • Masuk ke menu Seller Centre.
  • Klik menu Performa toko.
  • Perlu kamu ketahui, pada menu performa toko kamu dapat melihat detail dari performa tokomu sendiri. Didalamnya mencakup komponen – komponen toko seperti, presentasi chat dibalas, waktu chat dibalas, penilaian, tingkat pembatalan atau pengembalian, tingkat keterlambatan pesanan, dan sistem poin penalti.

7. Cara Menarik Uang Dari Shopee

  • Buka aplikasi shopee dari aplikasi atau pun Seller Centre.
  • Cari dan klik menu Rekening Bank jika menggunakan Seller Centre, dan klik Pengaturan Saldo Penjua, jika melalui aplikasi.
  • Selanjutnya klik menu Tambah rekening bank atau Rekening Bank untuk menambahkan data rekening tabungan tokomu.
  • Selanjutnya atur pin saldo mu di menu Pengaturan dasar, jika menggunakan seller centre, atau Pengaturan saldo penjual, jika menggunakan aplikasi.
  • Dan klik menu Pengaturan pembayaran, jika menggunakan seller centre, atau Ubah pin penjual, jika menggunakan aplikasi.
  • Setelah proses diatas selesai, selanjutnya pilih menu Saldo saya, jika menggunakan Seller Centre, atau Saldo penjual, jika menggunakan aplikasi.
  • Tekan tombol Tarik Dana, atau Penarikan.
  • Selanjutnya tunggu proses transfer uang masuk yang ditujukan pada rekening tabungan yang sudah kamu daftarkan pada akun shopee.

Tips Cepat Dapat Orderan

Apa sih yang paling diharapkan oleh seorang pedagang ? Pastinya produk yang mereka jual cepat laku dengan cepat bukan.

Nah untuk mendapatkan kesempatan tersebut, kami berikan tips agar kamu cepat mendapatkan orderan di shopee.

1. Daftar Gratis Ongkir

Ajukan pendaftaran gratis ongkir untuk lebih menarik calon pembeli, tentunya dengan menyesuaikan harga produk yang akan kamu jual. Caranya 

  • Masuk ke aplikasi shopee.
  • Pilih menu Gratis Ongkir.
  • Selanjutnya klik Daftar Sekarang.

2 Berikan Harga Yang Kompetitif

Berikan penawaran harga yang mampu bersaing dengan harga produk yang lainya, terutama untuk kompetitor yang sama, jangan kemahalan dan yang terlalu murah.

Akan lebih baik jika kamu melakukan riset harga pasar terlebih dahulu sebelum menentukan harga produk yang kamu jual.

3. Berikan Informasi Produk Secara Detail 

Dalam memberikan informasi sebuah produk yang detail agar pembeli dapat mengetahui spesifikasi untuk lebih yakin melakukan pembelian, kamu bisa melakukanya dengan cara berikut.

  • Unggah foto produk dengan resolusi yang baik.
  • Atur struktur nama produk, misalnya merek|model produk|spesifikasi|ukuran|berat| dan lain sebagainya.
  • Berikan deskripsi barang secara informatif.
  • Jangan salah memilih kategori produk.
  • Pilihlah isi atribut yang sesuai dengan produk.

4. Up Produk

Hal ini ditujukan agar produk yang kamu jual selalu berada pada posisi atas halaman utama supaya memudahkan pembeli menemukannya.

Untuk melakukan cara ini, kamu dapat menggunakan fitur yang ditawarkan shopee sendiri.

  • Masuk ke menu Saya, atau klik ikon User.
  • Klik menu Toko Saya.
  • Selanjutnya pilih produk yang akan kamu naikkan.
  • Dan Klik tombol Naikkan Produk.

5. Berilah Penawaran Variasi Produk 

Dengan memiliki berbagai macam variasi produk, tentunya akan menarik pembeli karena toko mu memiliki produk yang lengkap.

6. Buat Voucher Toko

Membuat voucher juga merupakan strategi penjualan yang dirasa cukup efektif untuk menarik pembeli.

Kamu bisa menggunakan fitur yang ditawarkan shopee untuk membuatnya sendiri. Caranya mudah kok.

  • Klik menu Promosi Saya.
  • Klik pilihan Voucher Toko Saya.
  • Klik Buat Voucher Baru.

7. Memanfaatkan Sosial Media

Kita ketahui jika pengguna sosial media saat ini sangat banyak sekali, dan bahkan hampir semua orang menggunakannya.

Gunakan sosial media sebagai alat promosi, unggah juga foto produk mu di media sosial dan jangan lupa menyertakan link toko mu di shopee.

Produk Yang Dilarang

Jika kamu sudah memilih untuk bergabung dengan marketplace shopee, kamu juga harus mematuhi segala peraturan dan ketentuan yang berlaku. Terutama dalam penjualan produk.

Kamu harus mematuhi aturan barang yang boleh dan tidak boleh dijual di shopee.

Dengan begitu toko dan produk yang kamu miliki akan memiliki kesempatan yang sangat besar  muncul pada halaman utama.

Barang yang tidak diperboleh atau dibatasi pada shopee adalah barang yang bisa disalahgunakan dan tidak memiliki legalitas.

Seperti senjata api, minuman beralkohol, narkoba, bahan peledak, artefak dan barang antik peninggalan sejarah, uang digital. kosmetik bekas, barang yang mengandung unsur pornografi dan lain sebgainya.

Maka sebaiknya hindarilah pemilihan produk jualan yang tidak melanggar aturan dan tidak memberikan dampak negatif pada orang lain. 

Fitur Asisten Penjual

Selain fitur – fitur yang sudah kita bahas diatas, shopee masih memiliki fitur yang dapat membantu kamu dalam mengelola toko, mengetahui performa toko, performa produk dan pelanggan toko kamu hanya dengan sekali klik.

1. Produk saya

Pada menu fitur Produk Saya, kamu dapat memantau penjualan dan stok produk.

2. Pelanggan Saya

Fitur ini dapat kamu gunakan untuk memonitoring pelanggan tokomu yang sudah melakukan pembelian.

3. Profil Toko

Selanjutnya pada menu fitur profil toko, dapat kamu gunakan untuk mengatur profil toko kamu, seperti mengubah foto profil, nama toko hingga deskripsi toko yang kamu miliki.

3. Pengaturan Toko

Pada menu ini kamu akan diberikan fasilitas yang cukup komplit dalam mengatur toko kamu. Seperti penawaran harga, auto reply chat dan lain sebagainya.

Untuk lebih detailnya, fitur pengaturan toko mencakup beberapa komponen, yaitu pengaturan toko, pengaturan pembayaran, pengaturan privasi, pengaturan chat, dan pengaturan notifikasi.

Dari fitur yang terdapat di menu pengaturan toko tersebut, tentunya sangat memudahkan kamu dalam berjualan. 

4. Chat

Selain memiliki fitur canggih seperti auto reply chat, kamu juga bisa menggunakan chat manual yang sangat mudah.

Kamu hanya perlu menekan tombol Ikon Chatting pada bagian kanan atas, dan langsung bisa memulai chat dengan pelanggan.

5. Shopee Feed

Fitur ini digunakan untuk membagikan foto maupun video yang terkait dengan produk yang ditawarkan di Shopee.

6. Shopee Live

Metode baru yang memungkinkan penjual bisa berinteraksi langsung dengan pembeli dengan video streaming.

7. Dekorasi Toko

Pemilik akun bisa mendekorasi tampilan toko online Shopee sesuai dengan keinginan hati.

Terdapat juga tampilan yang sesuai dengan tema promo yang sedang berlangsung.

Program Promo Shopee

Di Shopee kamu bisa membuat promo yang sesuai dengan kebutuhanmu yaitu untuk meningkatkan penjualan dan meningkatkan kunjungan.

1. Meningkatkan Pembeli

  • Promo Toko

Fitur untuk membuat diskon pada periode yang sudah ditentukan.

  • Voucher toko saya

Fitur untuk membuat cash back.

  • Paket diskon

Fitur untuk membuat promo yang berbentuk paket.

2. Meningkatkan kunjungan

  • Produk pilihan toko

Mempromosikan toko dengan pembuatan koleksi yang akan ditampilkan pada halaman produk.

  • Voucher ikuti toko

Pembeli yang belum pernah mengikuti toko bisa mendapatkan hadiah dengan mengikuti toko kamu.

Apa Itu Penilaian Produk Dan Toko?

Tahukah kamu seperti apa penilaian toko dan produk itu ? Penilaian toko merupakan rata – rata dari semua penilaian produk yang akan ditampilkan di halaman toko yang kamu miliki.

Sedangkan untuk penilaian produk merupakan akumulasi dari ulasan pembeli terhadap produk dan pelayanan kamu serta pemberian bintang sebagai tanda kepuasan pembeli.

Semua penilain tersebut sudah mencakup aspek penilaian seperti layanan, yang berhubungan dengan lama atau tidaknya proses pengemasan.

Produk yang mencakup kualitas dan kesesuaian produk dengan deskripsi, dan operasional yang mencakup presentasi chat dibalas rendah juga dapat berpengaruh pada penilaian toko.

Apa Itu Poin Penalti?

Poin penalti bisa dikatakan sebagai teguran dan hukuman bagi pedagang yang tergabung dalam marketplace shopee.

Pada fitur pion pinalti ini dirancang khusus untuk menghargai penjual yang memiliki performa toko baik.

Tidak hanya itu, sistem yang diusung shopee ini juga memberikan keadilan seadil – adilnya dan transparan sehingga toko dengan performa yang baik akan menjadi pilihan utama pembeli, dibandingkan dengan toko yang memiliki performa kurang baik.

Pemberian ketentuan poin penalti ini dapat dihitung dari poin penjual yang tidak memenuhi target performa toko yang diterapkan shopee.

Evaluasi Poin penalti sendiri juga akan dievaluasi pada setiap minggunya, tepatnya pada hari senin.

Untuk menghitung poin penalti setiap penjual, shopee akan melihat dari aspek – aspek seperti penyelesaian pesanan, pelanggaran produk, penyalahgunaan, dan respon chat.

Cukup mudahkan cara jualan online di Shopee? Hanya dengan duduk manis kamu bisa mendapatkan orderan dari mana saja.

Tapi kamu harus tetap memperhatikan kinerja toko dengan cara menjual produk yang sesuai dengan apa yang kamu posting di toko. Serta berikan pelayanan terbaik kepada siapa saja.

Ketika mengirim barang pun pastikan juga dipacking dengan rapi dan aman. Bagaimana sudah siap berjualan online bersama Shopee?

Tinggalkan komentar